SMTK Penabur Iman Festival 2020 : Be Competent!

SMTK Penabur Iman Festival 2020 : Be Competent!

Pejabat Fungsional Kemenag Samosir Berfoto Bersama Pemenang SMTK Penabur 2020

Samosir (Humas). SMTK Penabur Iman Kecamatan Nainggolan menggelar event penting yaitu ‘SMTK FESTIVAL 2020 Kabupaten Samosir’. (12/3). Adapun tema yang ditampilkan panitia adalah ‘Be Competent’ yang di sari dari Kitab Suci Perjanjian Baru I Korintus bab 9 ayat 25.

Ketua panitia kegiatan yang juga adalah tenaga pengajar di SMTK Penabur Iman yaitu Joyson Sibatuara menyampaikan bahwa Kegiatan SMTK Penabur Iman Festival 2020 terdiri dari lomba Cerdas Cermat Alkitab, Kotbah Bahasa Inggris, Pidato Bahasa Indonesia, Vocal Solo, Gitar Solo dan Lomba Cipta Puisi.

“Peserta kegiatan adalah seluruh pelajar SMTK mulai dari kelas X hingga XII dan mereka terlibat semua dalam lomba yang digelar panitia.” Tutur Joyson Sibatuara di sela-sela kegiatan perlombaan sedang berlangsung.

Selanjutnya Ketua panitia Festival Joyson Sibatuara menambahkan “kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan siswa di bidang akademik yang bersumber utama dari kitab suci sehingga dengan demikian peserta didik semakin memahami ajaran utama Kristen yang bersumber dari Kitab Suci.”

Tampak hadir dari unsur Kementerian Agama Kabupaten Samosir yaitu penyuluh Agama Kristen PNS (Fonbora Sibuea, S.PAK dan Hesti Sirait, S.Th), Pejabat di lingkungan Bimas Kristen Mangara Tua H Situmorang, S.IP, Pengawas Pendidikan Agama Kristen Dasmawati Situmorang.

Fonbora Sibuea yang juga adalah Ketua Yayasan Penabur Iman mengungkapkan harapannya agar kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya, mampu melahirkan peserta didik yang menguasai ilmu dan moralitas Kristiani sehingga punya kepercayaan diri untuk menyampaikannya kelak kepada masyarakat tempatnya melayani. (PCS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *